BREAKING
Dewa Poker

Resep Kue Lopis Hitam Putih

Advertisement:

Bahan:
  • 200 gram beras ketan putih
  • 200 gram beras ketan hitam
  • 2 sdm air kapur sirih
  • 2 sdt garam
  • daun pisang untuk membungkus
  • tali untuk mengikat
  • air untuk merebus
  • garam


Kinca:

  • 200 gram gula merah, sisir
  • 50 gram gula pasir
  • 400 ml air
  • 3 lembar daun pandan, potong-potong
  • 3 sdm nangka potong dadu 1/2 cm


Taburan: Campur jadi satu, kukus

  • 1/2 butir kelapa, buang kulit ari, parut memanjang
  • 1/2 sdt garam


Cara Membuat:

  1. Lopis: Rendam masing-masing beras ketan secara terpisah selama 2 jam, tiriskan, kemudian aduk masing-masing bersama 1 sdm air kapur sirih dan 1 sdt garam hingga rata. Kukus masing-masing dalam dandang hingga setengah matang, angkat.
  2. Ambil selembar daun pisang, buat contong, masukkan beras ketan (hitam atau putih) kukus ke dalamnya hingga penuh. Tutup dan bungkus bentuk segitiga, ikat dengan tali erat-erat supaya daun tidak sobek sewaktu direbus. Lakukan langkah yang sama untuk semua sisa bahan.
  3. Rebus ketan hitam dan putih yang sudah dibungkus dalam panci berisi air yang sudah digarami secara terpisah hingga bungkusan terendam seluruhnya. Masak selama kurang lebih 4 jam. Bila air perebusnya habis, tambahkan air panas secukupnya. Setelah cukup matang, angkat, tiriskan, biarkan dingin.
  4. Kinca: Taruh gula merah, gula pasir, air dan daun pandan dalam panci. Masak hingga larut dan mengental. Masukkan nangka, aduk sebentar, angkat.
  5. Penyajian: Buka lopis dari daun pembungkusnya, taruh di atas piring saji taburi kelapa parut dan tambahkan kinca.

Advertisement:

""

Kami sepenuhnya tidak bertanggung jawab atas keakuratan/kebenaran/keterlambatan/tidak tersampaikannya informasi kepada publik. Semua informasi berupa artikel, gambar, video, suara, ataupun yang lainnya yang ada di Blog ini hanyalah sebagai informasi gratis untuk semua publik dan terkadang diambil dari sumber lain, dimana hak cipta tetap dipegang oleh Pemilik Sumber Asli tersebut. Semua informasi yang dipublikasikan oleh Blog Update Campuran tidak dimaksudkan untuk digunakan dalam hukum, medis, atau sebagai acuan/referensi yang sifatnya pasti. Jika Anda memiliki masalah dengan informasi yang ada disini, silahkan hubungi kami dan kami akan menghapus Informasi yang bersangkutan dengan segera. Terimakasih

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan sopan.

 
Copyright © 2013 Update Campuran
Design by FBTemplates | BTT